21 October 2015

Cerita hantu Universitas Kristen Maranatha



Di kampus fakultas kedokteran Maranatha ada sebuah kisah. Suatu sore sekelas mahasiswa kedokteran sedang melakukan praktek di laboratorium. Selesailah praktek sekitar pukul 8 malam. Mereka saat itu terpaksa harus praktek bermalam-malam karena esok harinya ada ujian. Ketika semuanya sudah keluar dari lingkungan kampus, ternyata ada seorang mahasiswa yang baru sadar ternyata jas lab-nya tertinggal di lab. Alhasil, karena peraturannya kalau ujian harus mengenakan jas lab, dengan langkah berat mahasiswa ini kembali lagi masuk kampus.


Setelah meminta izin untuk masuk lagi pada Satpam yang berjaga-jaga di gerbang, ia segera memburu ruangan dimana ia praktek tadi. Beruntung ternyata ruangan lab masih terang, dan di dalamnya ada seorang kakek tua sedang membereskan ruangan.

“Maaf pak, jas lab saya tertinggal di sini. Saya mau ambil.” Sahut mahasiswa itu tenang.

“Oh iya silahkan. Kok ngambilnya malam-malam? Kenapa ga besok siang aja?” Tanya kakek itu.

“Iya pak, ini juga terpaksa. Besok pagi soalnya ujian, kan harus pake jas lab, kalau enggak ga boleh masuk ruangan sama dosen..” Jawab mahasiswa itu sambil mengambil jas lab yang ternyata tergeletak di sudut ruangan.

“Ooh.. Ujian apa?”

“Ini pak, bab organ tubuh manusia secara umum.”

“Ahh, itu mah bapak tau soalnya.. Apal malah..!”

“Wah yg bener pak??”

“Iya, sok keluarin catetan, bapak diktein soal sama jawabannya.”

Hanya 49 soal dan jawab. Karena terlanjur senang, sang mahasiswa ini tidak bertanya apa soal terakhir yang akan keluar di ujian besok. Setelah buru-buru memasukkan catatannya ke dalam tas, mahasiswa itu mengucap terima kasih pada kakek itu, lalu berlalu pulang. Tidur nyenyak merasa sangat siap untuk ujian besok.

Ujian dimulai, soal dibagikan, dan benar saja, semua soalnya sama persis dengan apa-apa yang dikatakan kakek itu kemarin. Dengan riang dia kemudian mengerjakan soal demi soal dengan sangat lancar dan cepat, menyalin semua yang didiktekan kakek ke dalam kertas jawaban.

Hingga 49 soal tidak ada masalah. Namun di soal ke-50, sang mahasiswa ini sontak pingsan!

Ada apa? Ternyata soal ke-50-nya adalah sebuah pertanyaan tentang si kakek sendiri. Disitu terpampang sebuah foto hitam putih menampakkan tubuh dengan posisi tidur terlentang, di bagian perutnya terbuka seperti akan dioperasi, dan yang membuat kaget adalah wajah di foto itu sama dengan wajah orang yang dilihat sang mahasiswa ini kemarin malam di lab! Di sebelahnya tertulis pertanyaan, “Foto di samping adalah mayat untuk praktikum milik kampus tahun 1998, sertakan analisis anda tentang kelengkapan organ tubuhnya!”

No comments:

Post a Comment

Popular Posts